Kursi Manten Minimalis - qualityguitar.net

Tips Memilih Kursi Manten Minimalis Agar Tidak Makan Tempat

Tak hanya sakral acaranya, namun juga view pernikahannya. Untuk menunjangnya, inilah tips memilih kursi manten minimalis.

Pernikahan termasuk acara yang sangat sakral. Dihadiri seluruh keluarga besar antara mempelai perempuan serta laki-laki memberikan nuansa kebahagiaan tersendiri untuk semua orang. Berbicara tentang pernikahan, ternyata ada sejumlah tips khusus untuk memilih kursi manten minimalis.

Tujuannya supaya kursi-kursi tersebut tak terlalu memakan banyak tempat hingga tidak menutupi pemandangan souvenir yang lainnya. Hampir sebagian besar orang menyepelekan hal penting ini. Padahal, ini sangat penting untuk menunjang sisi aesthetic dari dekorasi yang dibuat oleh tim WO.

5 Tips Memilih Kursi Manten Minimalis

Memilih kursi manten minimalis adalah persoalan yang harus dipikirkan sejak awal. Makanya, supaya acara bisa tetap berjalan dengan baik juga menampilkan view yang bagus, maka inilah 5 tips memilih yang dapat dicoba.

1. Pertimbangkan Posisi Dekor Manten

Tips yang pertama ialah pertimbangkan posisi dekor manten sebelum memilih kursi. Perlu diketahui bahwa posisi ini akan menentukan bagaimana tampak dari kursi tersebut. Jika dekor yang dipakai kecil, maka posisikan kursi di bagian tengah atau depan.

Namun kalau dekornya besar, silahkan tempat kursi dengan posisi yang agak berjauhan. Ini perlu pertimbangan yang matang. Jangan asal menempatkan dan memilih kursi.

2. Pertimbangkan Warna Serta Desain

Setiap dekorasi pernikahan itu pasti menggunakan konsep juga pewarnaan yang berbeda-beda. Akan lebih aesthetic apabila mulai dari kursi, perintilan dekor, hiasan, dan aspek-aspek pendukungnya sesuai dengan konsep yang direncanakan.

Perpaduan warna kursi dengan desain yang ada akan mempercantik penampilan. Maka dari itu, usahakan supaya memadupadankan warna kursi manten minimalis terhadap semua aspek yang ada di lingkungan pernikahan.

3. Perhitungan Jumlah Yang Tepat

Terlalu banyak memakai kursi juga akan mengurangi value. Sebab, akan ada kursi kosong yang tampak tak terlalu penting jika ada di bagian depan yang kosong. Lebih baik dihitung terlebih dahulu berapa kebutuhannya supaya bisa ditetapkan dari awal.

Kemudian, ini tak hanya khusus kursi manten saja. Melainkan kursi-kursi yang lainnya. Dengan menghitung kapasitas kebutuhannya, maka kursi-kursi pun bisa ditata secara teratur serta tak akan banyak memakan tempat.

4. Pastikan Kekuatan Kursi

Pernahkah melihat adanya kerusakan kursi manten minimalis di area pernikahan?. Jika pernah, ini terjadi karena pihak-pihak yang bersangkutan tak memperhatikan kelayakan barang tersebut sejak awal.

Meminimalisir adanya kesalahan tersebut, akan lebih baik jika memastikan kekuatan kursi yang dipakai selama pernikahan. Minta kepada pihak WO untuk menyediakan kursi yang baru serta berkualitas bagus.

Tujuannya agar kedua mempelai, pengiring pengantin, pihak keluarga, hingga seluruh tamu undangan bisa nyaman selama mengikuti serangkaian acara yang diadakan.

5. Perhatikan Harga Sewa

Tips yang terakhir adalah perhatikan harga sewa. Jangan sampai memilih kursi yang kualitasnya tak begitu bagus, desainnya pun ketinggalan jaman, tapi harga sewa yang begitu mahal.

Untuk mengetahui kisaran harga sewa kursi khusus manten, silahkan lakukan riset melalui internet, tanya ke teman yang pernah memakai, hingga langsung meminta rekomendasi dari pihak WO.

Dengan memperoleh harga sewa kursi yang ramah dikantong, maka biaya lainnya bisa dipakai untuk memenuhi keperluan yang lainnya. Harap berhati-hati supaya tak tergiur harga murah.

Kesimpulan

Jangan salah pilih, ini termasuk acara yang cukup sakral untuk mempelai pengantin. Makanya, kelima tips memilih kursi manten minimalis di atas patut dicoba atau diterapkan agar meminimalkan kesalahan yang mungkin saja terjadi.

Alat Musik Hadroh - qualityguitar.net Previous post Alat Musik Hadroh: Perpaduan Tradisional dan Modern
Next post Taktik Terbaik untuk Berjaya Di Northgard